Jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT)

Jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT)

Jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNTP) merupakan jalur seleksi penerimaan mahasiswa baru yang dilakukan melalui tes tertulis.

 

Tujuan

  • Memprediksi calon mahasiswa yang mampu menyelesaikan studi di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dengan baik dan tepat waktu. PTN adalah perguruan tinggi yang diselenggarakan oleh pemerintah, meliputi PTN Akademik dan/atau PTN Vokasi.
  • Memberi kesempatan bagi calon mahasiswa untuk mengikuti tes secara fleksibel dengan memilih lokasi tes yang sesuai.
  • Menyeleksi calon mahasiswa yang diprediksi mampu menyelesaikan studi di PTN dengan baik dan tepat waktu berdasarkan hasil UTBK
  • Memberi kesempatan bagi calon mahasiswa untuk memilih PTN secara lintas wilayah.

Ketentuan Umum

  1. Peserta SNBT hanya diperbolehkan mengikuti UTBK 2025 sebanyak satu kali.
  2. Hasil UTBK 2025 hanya berlaku untuk mengikuti SNBT dan penerimaan di PTN tahun 2025.
  3. SNBT 2025 dilakukan berdasarkan hasil UTBK 2025, ditambah portofolio bagi peserta yang memilih program seni dan/atau olahraga.
  4. Siswa yang telah dinyatakan lulus seleksi Jalur SNBP 2025, SNBP 2024, dan SNBP 2023 tidak dapat mengikuti UTBK-SNBT 2025.

Pendaftaran UTBK-SNBT

 
Tahapan pendaftaran UTBK-SNBT secara umum sebagai berikut:

  1. Login Portal SNPMB dan Memilih Menu Pendaftaran UTBK-SNBT
    Masuk ke Portal SNPMB menggunakan akun SNPMB
  2. Melengkapi Biodata
    Mengisi dan melengkapi biodata, unggah pas foto berwarna terbaru, dan verifikasi biodata serta unduh dan unggah pernyataan tunanetra dan/atau hambatan visual
  3. Memilih Program Studi dan Mengunggah Portofolio
    Mengunggah portofolio wajib bagi peserta yang memilih program studi Bidang Seni dan/atau Olahraga
  4. Memilih Pusat UTBK
    Memperoleh slip pembayaran biaya UTBK bagi peserta non pelamar KIP Kuliah
  5. Melakukan Pembayaran
    Lembaga dan mekanisme pembayaran akan diinformasikan lebih lanjut
  6. Mengunduh Kartu Peserta UTBK-SNBT
    Masuk ke Portal SNPMB dan memilih menu pendaftaran UTBK-SNBT untuk unduh kartu peserta UTBK-SNBT

Ketentuan Program Studi

Ketentuan Program Studi

Jumlah Pilihan

Ketentuan Pilihan

Contoh Alternatif Pilihan Program Studi

1 Pilihan Program Studi

Bebas memilih di program apapun

  • 1 Sarjana; atau
  • 1 Diploma Empat/Sarjana Terapan; atau
  • 1 Diploma Tiga.

2 Pilihan Program Studi

Bebas memilih di program apapun

  • 2 Sarjana; atau
  • 1 Sarjana dan 1 Diploma Empat/Sarjana Terapan; atau
  • 1 Sarjana dan 1 Diploma Tiga; atau
  • 2 Diploma Empat/Sarjana Terapan; atau
  • 2 Diploma Tiga; atau
  • 1 Diploma Empat/Sarjana Terapan dan 1 Diploma Tiga.

3 Pilihan Program Studi

2 program akademik dan 1 program vokasi atau
1 program akademik dan 2 program vokasi; atau
3 program vokasi dengan minimal 1 program studi Diploma Tiga

  • 2 Sarjana dan 1 Diploma Empat/Sarjana Terapan; atau
  • 2 Sarjana dan 1 Diploma Tiga; atau
  • 1 Sarjana dan 2 Diploma Empat/Sarjana Terapan; atau
  • 1 Sarjana dan 2 Diploma Tiga; atau
  • 1 Sarjana, 1 Diploma Empat/Sarjana Terapan, dan 1 Diploma Tiga;atau
  • 2 Diploma Empat/Sarjana Terapan dan 1 Diploma Tiga; atau
  • 3 Diploma Tiga.

4 Pilihan Program Studi

2 program akademik dan 2 program vokasi dengan minimal ada 1 program studi Diploma Tiga; atau
1 program akademik dan 3 program vokasi dengan minimal ada 1 program studi Diploma Tiga;

  • 2 Sarjana, 1 Diploma Empat/Sarjana Terapan, dan 1 Diploma Tiga; atau
  • 2 Sarjana dan 2 Diploma Tiga; atau
  • 1 Sarjana, 2 Diploma Empat/Sarjana Terapan, dan 1 Diploma Tiga; atau
  • 1 Sarjana, 1 Diploma Empat/Sarjana Terapan, dan 2 Diploma Tiga; atau
  • 1 Sarjana, dan 3 Diploma Tiga.

Informasi Video

SISTEM PENERIMAAN MAHASISWA BARU TA 2025/2026

Program Studi

Jurusan Teknologi Elektro

  • Sarjana Terapan Teknologi Rekayasa Otomasi (Robotika Industri)
  • D3 Teknik Listrik Industri

 

Jurusan Rekayasa Mesin dan Industri

  • D3 Teknik Mesin Alat Berat

Jurusan Teknologi Kemaritiman

  • Sarjana Terapan Teknologi Rekayasa Keselamatan (K3)
  • D3 Teknik Bangunan Kapal

 

Jurusan Kesehatan

  • Sarjana Terapan Promosi Kesehatan (Promkes)
  • D3 Keperawatan

Biaya Uang Kuliah Tunggal (UKT)

PROGRAM STUDI Kelompok UKT Per Semester (dalam Rp)
K1 K2 K3 K4

K5

K6 K7 Mandiri
D4 Teknologi Rekayasa Keselamatan (K3) 500.000 1.000.000 3.000.000 4.000.000

5.000.000

6.000.000 7.000.000 7.000.000
D4 Teknologi Rekayasa Otomasi (Robotika Industri) 500.000 1.000.000 3.000.000 4.000.000

5.000.000

6.000.000 7.000.000 7.000.000
D4 Promosi Kesehatan (Promkes) 500.000 1.000.000 3.000.000 4.000.000

5.000.000

6.000.000 7.000.000 7.000.000
D3 Teknik Listrik Industri 500.000 1.000.000 2.000.000 3.000.000

4.000.000

5.000.000 6.000.000 6.000.000
D3 Teknik Mesin Alat Berat 500.000 1.000.000 2.000.000 3.000.000

4.000.000

5.000.000 6.000.000 6.000.000
D3 Teknik Bangunan Kapal 500.000 1.000.000 2.000.000 3.000.000

4.000.000

5.000.000 6.000.000 6.000.000
D3 Keperawatan 500.000 1.000.000 3.000.000 4.000.000

5.000.000

6.000.000 7.000.000 7.000.000

Keterangan :
UKT (Uang Kuliah Tunggal) : biaya kuliah yang ditanggung oleh tiap mahasiswa(i) per semester. Kelompok UKT (besaran UKT) ditentukan berdasarkan kondisi ekonomi mahasiswa.

Jadwal Pelaksanaan

Jadwal Pelaksanaan

Registrasi Akun Siswa

13 Januari – 27 Maret 2025

Pendaftaran UTBK-SNBT

11 – 27 Maret 2025

Pelaksanaan UTBK

23 April – 03 Mei 2025

Pengumuman Hasil SNBT

28 Mei 2025

Masa Unduh Sertifikat UTBK

03 Juni – 31 Juli 2025

*Setiap tahapan UTBK – SNBT dibuka dan ditutup pada pukul 15.00 WIB

LAMAN RESMI SNPMB KEMDIKBUD

×

Powered by WhatsApp Chat

× Hubungi Kami