POLTERA SIAPKAN SDM UNGGUL DAN BERDAYA SAING INTERNASIONAL

Di tengah era persaingan global ini, tentunya dibutuhkan Sumber Daya Manusia Indonesia
yang berkualitas dan berdaya saing. Madura sebagai salah satu kepulauan yang memiliki
potensi Sumber Daya Alam yang luar biasa tentunya akan menjadi daya Tarik bagi para
investor untuk berinvestasi di pulau Madura. Masuknya investor ke pulau Madura harus di
imbangi dengan Sumber Daya Manusia yang siap untuk ikut bersaing. 8 proyek startegis
ditawarkan oleh Badan Pengembangan Wilayah Surabaya Madura (BPWS) dengan nilai
investasi senilai Rp 53,1 triliun tersebut. Proyek tersebut ditujukan untuk kawasan di sekitar
Jembatan Suramadu terutama yang berada di dua lokasi kawasan yakni Kawasan Khusus
Madura (KKM) dan Kawasan Kaki Jembatan Suramadu Sisi Madura (KKJSM). Sejumlah
proyek yang ditawarkan untuk pembangunan wilayah Madura antara lain: (Sumber
detik finance)

1.Pelabuhan Tanjung Bulu Pandan dengan lahan 250 hektar dan estimasi nilai investasi
mencapai Rp 17,2 triliun
2.Jalan Tol sepanjang 15,3 kilometer yang terletak di lokasi KKJSM dengan nilai
investasi mencapai Rp 2,6 triliun
3.Kawasan industri di Labang dengan luasan lahan 284 hektar dengan nilai investasi Rp 17,5 triliun
4.Kawasan Industri di Klampis seluas 356,7 hektar dengan perkiraan nilai investasi Rp 6,6 triliun
5.Proyek CBD (Central Business District) dengan nilai investasi total Rp 4,5 triliun
6.Proyek perumahan dengan total estimasi nilai investasi Rp 4 triliun
7.Pengembangan wilayah pantai untuk pariwisata dengan luas lahan 18,5 hektar senilai
Rp 662 miliar
8.Pengembangan rest area seluas total 40 hektar dengan total nilai investasi Rp 150
miliar.

Menyiapkan Sumber Daya Manusia yang berkualitas dan siap bersaing dalam dunia kerja
menjadi hal yang sangat penting agar masyarakat Madura tidak hanya menjadi penonton di
wilayahnya sendiri. Lembaga pendidikan dituntut untuk segera mempersiapkan lulusan yang
memiliki keahlian dalam bidang tertentu agar mampu ikut andil menghadapi masuknya
investor ke wilayah Madura. Politeknik Negeri Madura sebagai salah satu Perguruan Tinggi
Negeri memiliki tujuan yang selaras dengan peningkatan Sumber Daya Manusia khususnya di
pulau Madura. Hal tersebuat tertuang dalam tujuan POLTERA yaitu menghasilkan lulusan yang
berketuhanan, beretika, memiliki kompetensi unggul dan berdaya saing internasional.
Politeknik Negeri Madura memiliki tiga jurusan yaitu Teknik Listrik Industri, Teknik Mesin
Alat Berat dan Teknik Bangunan Kapal. (th)

×

Powered by WhatsApp Chat

× Hubungi Kami